Sabtu, 30 September 2017

Inti Arti Lagu Tanduk Majeng Daerah Jawa Timur ( Madura ), Makna Dan Pengertiannya

Inti Arti Lagu Tanduk Majeng Daerah Jawa Timur ( Madura ), Makna Dan Pengertiannya

Creasicomunity , Jawa Timur (Hanacaraka: ꦗꦮꦮꦺꦠꦤ꧀ (Jawa: Jåwå Wétan)) adalah sebuah provinsi di bagian timur Pulau Jawa, Indonesia. Ibu kotanya terletak di Surabaya. Luas wilayahnya 47.922 km², dan jumlah penduduknya 42.030.633 jiwa (sensus 2015). Jawa Timur memiliki wilayah terluas di antara 6 provinsi di Pulau Jawa, dan memiliki jumlah penduduk terbanyak kedua di Indonesia setelah Jawa Barat. Jawa Timur berbatasan dengan Laut Jawa di utara, Selat Bali di timur, Samudra Hindia di selatan, serta Provinsi Jawa Tengah di barat. Wilayah Jawa Timur juga meliputi Pulau Madura, Pulau Bawean, Pulau Kangean serta sejumlah pulau-pulau kecil di Laut Jawa (Kepulauan Masalembu), dan Samudera Hindia (Pulau Sempu, dan Nusa Barung). Daerah Ini kaya akan kesenian tradisionalnya khusunya nyanyiannya


Berikut Lirik dari Inti Arti Lagu Tanduk Majeng Daerah Jawa Timur ( Madura ) semoga bisa menambah wawasan mengenai lagu anak anak

Inti Arti Lagu Tanduk Majeng Daerah Jawa Timur ( Madura )

Ngapote Wak Lajereh etangaleh,
Reng Majeng Tantona lah pade mole
Mon e tengguh Deri abid pajelennah,
Mase benyak’ah onggu le ollenah
Duuh mon ajelling Odiknah oreng majengan,
Abental ombek Asapok angin salanjenggah
Ole…olang, Paraonah alajereh,
Ole…olang, Alajereh ka Madureh

Inti Arti Lagu Tanduk Majeng Daerah Jawa Timur ( Madura) :
(layar) putihnya mulai kelihatan,
Orang nelayan (pencari ikan) tentulah sudah pada pulang
Kalau (dilihat) dari lamanya perjalanan,
Tentu hasil ikannya sangat banyak …
Duuh kalau dilihat hidupnya orang pencari ikan,
Berbantal ombak berselimut angin selamanya (sepanjang malam)
Ole… olang, perahunya mau berlayar,
Ole… olang, berlayar ke madura

Dan Makna lain dari Lagu Tanduk Majeng Daerah Jawa Timur ( Madura) 
Tanduk Majeng atau Tondu’ Majâng (lit. "Nikmatnya mencari ikan") adalah sebuah lagu daerah penduduk Madura yang menceritakan kehidupan masyarakat Madura sebagai nelayan. Kehidupan sebagai nelayan sangat keras karena harus menghadapi bahaya di laut (atemmo bhabhâjâ), mempertaruhkan nyawa (bhândhâ nyabâ), hidup berbantal ombak dan berselimut angin (abhantal omba’ sapo’ angèn), untuk menghidupi keluarga

Makna Secara Folosofisnya

Secara filosofis, lagu ini merupakan kiasan yang bermakna bahwa perjuangan orang Madura yang mayoritas nelayan, terus berjuang menangkap ikan untuk menghidupi keluarga mereka meskipun nyawa taruhannya. Lagu ini menggambarkan betapa gembiranya keluarga nelayan setelah melihat layar putih dari kejauhan, pastinya itu keluarga mereka yang telah pergi berhari–hari dan kini pulang membawa ikan sega

Lagu Tanduk Majeng ini sangat populer di kalangan bangsa indonesia bukan hanya di Jawa Timur saja. Banyak orang yang suka membawakan lagu ini, bisa untuk diaransemen, atau dibawakan secara asli utuh 

Inti Arti Lagu Tanduk Majeng Daerah Jawa Timur

Demikian bahasan mengenai  Inti Arti Lagu Tanduk Majeng Daerah Jawa Timur Semoga lebih bermanfaat khusnya bagi pembaca dan umumnya bagi kita semua selamat berkreasi . Terima kasih

Baca juga 

Inti Arti Lagu Daerah Maluku, Rasa Sayange Makna Yang Terkandung

Inti Arti Lagu Daerah Jawa Barat, Manuk Dadali Indonesia dan Makna Pengertianya

1 komentar:

Enak banget lagu ini..waktu aku SD klas 5.1985.di ajarinya SM pak guru sawaji...Trenggalek.